Cara Membuat Foto Line Art dengan Autodesk Skecthbook di Android

Assalamualaikum, selamat siang, selamat datang juga diblog hancur saya mamang project, tempat berbagi ilmu, tutorial, dan info gratis tentang dunia fotographic, ya, dengan aplikasi kecil kecilan, bisa menghasilkan karya yang besar besaran :)

Cara Membuat Foto Line Art dengan Autodesk Sketchbook di Android

Pada segmen kali ini, mamang mau bagi tutorial gratis  Cara Membuat Foto Line Art dengan Autodesk Sketckbook Pro di Android, mamang akan menjelaskan secara detail, rinci, singkat, dan padat, agar pembaca atau pengunjung blog mamang dapat mengerti dengan baik, dan langsung bisa, amin.

Pengertian Foto Line Art

Sebelum memulai tutorial cara membuat line art foto dengan sketchbook, mamang mau memberitahu, apa sih pengertian line art itu ?

Jadi, line art adalah salah satu teknik editting mudah dengan hanya menggunakan garis garis layaknya pensil.

Lanjut dengan Tutorialnya ya bro :)
Baca: Cara Memanipulasi Gambar perut hewan menjadi potongan mentimun.

Cara Membuat Foto Line Art dengan Autodesk Sketchbook di Android

Jika ada yang merasa kesusahan atau tidak bisa (gagal) usahakan mengulanginya dari awal, terus ikhtiar, karena usaha tidak akan menghianati hasil :)

Ikuti terus langkahnya Step by Step agar tidak terjadi kesalahan sedikit pun.

Langkah Langkah

1. Masukkan Foto kedalam Sketchbook.

Pada tahap kali ini, sobat harus memasukkan foto yang ingin diedit kedalam sketchbook, diharapkan sudah memahami cara memasukkannya.

Langkah selanjutnya adalah membuat foto tampak transparan, dengan klik Icon Layer -> Layer Photo -> Turunkan Opatisitas atau Opacitynya.

Cara Membuat Foto Line Art dengan Autodesk Sketchbook di Android

2. Pilih Tools.

Berikutnya, sobat diharuskan memilih tools untuk pembuatan line art, disini saya menggunakan tools pensil, dan ukuran toolsnya bisa dilihat pada gambar dibawah ini.
Cara Membuat Foto Line Art dengan Autodesk Sketchbook di Android

3. Membuat Line Art.

Setelah kita memilih tools, kita akan langsung ke proses tahap yang ditunggu tunggu.

Buatlah layer baru sebagai tempat pembuat line art, dengan memakai pola yang terdapat pada foto, untuk lebih lanjut, bisa lihat gambar dibawah ini.

Cara Membuat Foto Line Art dengan Autodesk Sketchbook di Android

4. Membuat Line Art pada Rambut.

membuat line art rambut ini adalah langkah yang cukup rumit, oleh karena itu kalian harus hati hati dalam langkah ini.

Gunakan tools dibagian Shape, untuk ukuran, lihat gambar dibawah ini.

Cara Membuat Foto Line Art dengan Autodesk Sketchbook di Android

Buatlah Line Art pada rambut dengan Teliti, searah dengan sisiran rambut untuk mendapatkan hasil yang bagus.

Cara Membuat Foto Line Art dengan Autodesk Sketchbook di Android

5. Membuat Shading dan Bayangan.

Langkah terakhir, buat shading foto untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Menggunakan teknik ini untuk membuat foto tampak datar dan lebih menarik.

Cara Membuat Foto Line Art dengan Autodesk Sketchbook di Android

Buatlah Layer baru, dan tempatkan tepat diatas layer foto, tentukan jenis brush, gunakanlah yang berwarna hitam.

Buat Shading pada gambar yang tidak terkena Cahaya, untuk lebih mudah, sobat bisa mengikuti gambar asli dimana shading berada.
Cara Membuat Foto Line Art dengan Autodesk Sketchbook di Android

Jika proses telah selesai, kalian bisa menyimpannya dengan langkah awal disable foto asli, dilanjutkan dengan save atau simpan.

Paling dicari ! Cara edit foto drop shadow dipixellab layaknya photosop !
6. Done.

Proses telah selesai, silahkan share foto kalian ke sosial media kalian masing masing, tidak butuh waktu lama untuk membuatnya, jika kalian merasa kesusahan, kalian bisa menanyakan pada kolom komentar.

Penutup

Demikian Artikel saya tentang Cara Membuat Line Art Foto dengan Autodesk Sketchbook di Android, semoga bermanfaat bagi sobat pengunjung setia mamang project, mohon meninggalkan sesuatu pada kolom komentar, demi membangun blog reot ini bersama.

Sampai disini, saya tutup, salam hangat, kang mamang, wassalam.

Masukan Emailmu Untuk Menjadi Visitor Premium Mamang Project